Wednesday, August 22, 2007

Aku 'Gak Butuh Malam !

Aku benci kalau harus bertengkar dengan perasaan dan hasratku terus.Setiap malam menjelang rebah diperaduan mereka muncul dan membuat galau kepalaku.Kenapa susah sekali menghilangkan jejak manusia yang satu ini.Padahal aku tidak pernah menempatkannya terlalu dalam di ruang batinku.Atau perasaan ini sendiri yang membuatnya tenggelam ke dasar kalbu.
Mana bisa seorang jalang macam aku terbenam dan tenggelam dalam kubangan asmaradana.

Andre bilang, " Sapa bilang jalang 'ga butuh roman dan cinta ? "

Mas Joe lain lagi ngomongnya, " Masalahnya cinta itu terlalu problematik & dapat membunuh sekaligus mengobati kisi-kisi lain dalam kehidupan. "

Boni bilang, " Gue no coment ! "
Tapi aku tahu benar isi kepalanya,cintanya dia itu lebih baik datang sewaktu tua dan lansia.Selagi muda dia cuma butuh vagina secara cuma-cuma .....HAHAHA..

Ricard....Dia malah menjawab pertanyaan dengan pertanyaan ( gimana seh ? ).
" Gue bingung sama cinta,kalau punya rasa pengen deket sama seseorang terus itu namanya apa ? Kalau mau menghabiskan sisa hidup kita dengan seseorang itu cinta bukan ? Masalahnya De,gue tuh ngerasain itu semua ke loe. "

Hah ?!.....Hiks...hiks....hiks ( alah sok terharu deh aku )

Tapi kemudian ada perasaan masygul menyelusup.Sedikit senyum setelah hal itu berlalu.Lalu tertawa membabi buta layaknya orang gila.

*****************

Aku kembali bertengkar dengan kegalauan esok malamnya.Bayangan lelaki muda dengan rambut ikal hampir sebahu telanjang dada dengan sarung warna merah muda menggeliat wira-wiri di pelupuk mataku.Ku raih hp ku,berharap ada sinyal 3G.

Asu ! ' Gak bisa video call.



No comments: